Cikarang Utara, 20 April 2025 — MAN 1 Bekasi sukses menggelar kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Ekstrakurikuler yang dilaksanakan selama dua hari, pada 19–20 April 2025, bertempat di lingkungan MAN 1 Bekasi. Kegiatan ini mengusung tema “Trained to Lead, Built to Win” yang menggambarkan semangat untuk membentuk generasi pemimpin muda yang tangguh, terlatih, dan siap meraih kemenangan di berbagai bidang.
Tema ini merefleksikan tujuan utama pelatihan, yakni membentuk pribadi yang tidak hanya mampu memimpin dengan baik, tetapi juga memiliki mental pemenang, penuh strategi, kerja sama, dan integritas. Melalui pelatihan ini, para pengurus ekstrakurikuler dibekali dengan berbagai keterampilan kepemimpinan, manajemen organisasi, serta penguatan karakter.
Peserta pelatihan ini terdiri dari perwakilan Ketua dan Wakil Ketua dari masing-masing ekstrakurikuler yang ada di MAN 1 Bekasi. Kegiatan ini dirancang sebagai wadah untuk menyatukan visi, meningkatkan kapasitas, serta memperkuat sinergi antarpengurus.
Saat dihubungi oleh Tim Humas MAN 1 Bekasi melalui sambungan telepon, Plt. Kepala Madrasah, Imma Nur Faida, S.Pd, menyampaikan apresiasi dan rasa bangganya terhadap terselenggaranya kegiatan ini.
“Saya sangat senang dengan adanya pelatihan ini. Harapannya, para pengurus ekstrakurikuler dapat bersinergi dalam menjalankan tugas-tugas kepengurusan dengan lebih baik,” ujar beliau.
Beliau juga menyampaikan harapan besar terhadap dampak pelatihan ini:
“Saya berharap setelah mengikuti pelatihan ini, para peserta meningkat kualitas leadership-nya, penuh totalitas, loyalitas, dan senantiasa memberikan yang terbaik bagi MAN 1 Bekasi. Terima kasih juga saya sampaikan kepada seluruh jajaran panitia, seluruh unsur pimpinan terutama Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan (Wakasis), serta pembina OSIS beserta seluruh jajarannya yang telah bersatu padu menyelenggarakan acara ini,” tambahnya.
Salah satu peserta pelatihan, Lulu Imroatul, Ketua Ekstrakurikuler ITC, mengungkapkan antusiasmenya terhadap kegiatan ini:
“Saya sangat senang mengikuti pelatihan ini. Selain menambah keakraban antar sesama pengurus eskul, saya juga mendapatkan banyak pengetahuan, terutama dalam melatih softskill berorganisasi seperti dinamika kelompok dan problem solving,” ujarnya.
Kegiatan pelatihan ini menghadirkan pemateri-pemateri profesional yang memberikan materi berbobot serta inspiratif seputar kepemimpinan, pengelolaan kegiatan, komunikasi efektif, dan semangat kolaboratif antar ekstrakurikuler.
Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan MAN 1 Bekasi mampu terus mencetak pemimpin-pemimpin muda yang tidak hanya aktif, tetapi juga visioner dan berdampak positif bagi madrasah serta lingkungan sekitarnya.
Kontributor: Muhamad Hilmi
Tinggalkan Komentar